Setiap fakultas memiliki keunggulan masing-masing.
Pertimbangkan profesi apa yang akan kamu geluti setelah lulus. Hal itu, akan
mempermudah dalam menentukan pilihan.
Jika kamu penyuka matematika dan fisika, jurusan Teknik Industri bisa menjadi
pilihan.
Baca Juga: Kumpulan Jurnal Teknik Industri, Penjawalan Produksi Hingga Ergonomi
6 Alasan Memilih Teknik Industri
Dunia industri sendiri sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Selalu ada perusahaan yang membutuhkan lulusan Teknik Industri. Dengan dibekali berbagai ilmu pengetahuan di bangku kuliah, lulusan jurusan Teknik Industri dapat memiliki berbagai pengetahuan dan keahlian. Berikut alasan yang patut kamu pertimbangkan Alasan Memilih Teknik Industri:
1. Berpeluang memiliki kompetensi dan skill yang beragam.
Belajar di universitas adalah salah satu cara untuk up
grade kemampuan. Sumber Daya Manusia yang berkualitas sangat dibutuhkan
dalam berbagai sektor. Tak perlu khawatir, ilmu yang dipelajari Teknik Industri
sangat bervariasi. Mulai dari ilmu teknik, ilmu proses industri, manajeman dan
informasi akan sangat bermanfaat di dunia kerja.
2. Prospek kerja yang luas
Pada umumnya, lulusan Teknik Industri mengerti
dasar-dasar dalam proses industri. Mulai dari manusia, material, mesin, sampai
cara efektif untuk menciptakan sebuah produk.
Tak heran, jika banyak
perusahaan yang membutuhkan lulusan jurusan Teknik Industri. Baik perusahaan besar
maupun kecil.
3. Memiliki fleksibelitas bekerja di bidang industri maupun jasa
Keuntungan jurusan
Teknik Industri adalah banyaknya hal yang dipelari. Meski butuh motivasi yang
kuat untuk menguasai semuanya, namun banyaknya pengetahuan dan keahlian yang
diajarkan sangat menguntungkan. Tidak hanya berfokus pada teknik, tapi juga
ilmu manajeman dan bisnis.
Secara garis besar, semua yang berkaitan dengan industri
dipelajari oleh jurusan ini. Sehingga peluang kerjanya tidak hanya di bidang
industri barang, tapi juga industri jasa. Industri jasa memang tidak
menghasilkan barang secara fisik, tetapi menyediakan jasa pelayanan. Seperti
jasa konsultasi, keuangan, teknologi informasi, dan lain-lain.
4. Peluang besar jadi enteupreuner
Karena memiliki pengetahuan yang lengkap tentang sebuah
industri, mulai dari teknik, manajemen keuangan, manajemen produksi sampai
pemasaran dan distribusi membuat lulusan Teknik Industri sangat berpeluang
menjadi pengusaha. Ilmu yang mumpuni membuat lulusan ini mampu menjadi
pengusaha yang kompeten dan dapat
bersaing di pasar global.
5. Peluang gaji menarik
Kualitas seseorang sangat bernilai harganya. Semakin
banyak pengetahuan dan keahlian yang dimiliki, maka potensi penghasilan pun
akan menjanjikan. Tentu saja, pengalaman kerja dan jabatan juga berpengaruh
dalam penghasilan. Sebagai referensi, kamu bisa cek kisaran gaji lulusan Teknik
Industri di Lifepal.
6. Banyak posisi yang dibutuhkan berlatar belakang jurusan Teknik Industri
Posisi yang dibutuhkan untuk lulusan Teknik Industri,
yaitu: bidang akademisi (pengajar), project manager, product analyst, cost
and budget control, quality control, operational logistic dan masih banyak
lagi.
Demikian keuntungan-keuntungan yang bisa menjadi alasan
memilih jurusan Teknik Industri. Kamu berpotensi sukses, berkarir dan memiliki
penghasilan yang kompetitif. Dengan banyaknya keterampilan yang akan dimiliki,
yakin nggak tertarik dengan Teknik Industri?
Apapun itu pilihanmu, tetap pertimbangkan semuanya baik-baik ya. Agar pilihanmu tepat dan merasa bahagia menjalaninya.
Content Contributor
RIANA ABIDIN
Blog: https://www.rianarizkiabidin.com/
Mengapa saya memilih jurusan Teknik Industri?
Aspek paling khas
dari teknik industri adalah fleksibilitas yang ditawarkannya, jurusan ini
membahas industri secara luas sehingga dapat melibatkan pembahasan
bidang keteknikan lainnya, karena itu prospek kerja jurusan teknik ini
menjadi sangat luas.
Sarjana Teknik Industri bisa kerja dimana?
Lulusan Teknik Industri dapat
masuk ke industri jasa seperti keuangan, konsultasi, teknologi
informasi, juga pelayanan masyarakat. Sarjana Teknik Industri dibutuhkan
perusahaan untuk mengolah informasi.
Berapa gaji teknik industri di Indonesia?
Kisaran gaji sebagian
besar pekerja pada profesi Ahli Teknik Industri dan Produksi - dari
Rp2.806.556,82 untuk Rp11.398.166,22 per bulan - 2021.
Apakah jurusan Teknik Industri bagus?
Prospek Kerja Jurusan
Teknik Industri. Teknik Industri mempunyai prospek yang bagus. Para
lulusan teknik industri bisa mengambil peran beberapa fungsi seperti
divisi spesialisasi teknik industri, divisi produksi, divisi engineering,
divisi perencanaan biaya, bahkan divisi HRD.
Apakah sulit kuliah di jurusan teknik industri?
Karena menurut
admin, teknik industri bukan jurusan yang sulit untuk kita
pelajari. Bahkan, jurusan ini menawarkan kita untuk memilih profesi yang
nantinya sangat-sangat luas dan tidak menyempit seperti jurusan lainya.
ARTIKEL LAINNYA